Ketua Kerukunan Keluarga Turatea Kecamatan Rappocini Berharap Oknum RT-RW Terlibat Politik Praktis Ditindak Tegas

REDAKSI

- Redaksi

Selasa, 22 Oktober 2024 - 14:19 WIB

5044 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DELIKJAKARTA, MAKASSAR – Terkait netralitas aparat pemerintah tingkat RT-RW di Kelurahan Banta-bantaeng, Kecamatan Rappocini, Kota Makassar yang dinilai tidak berjalan sebagaimana mestinya, membuat A. Muh. Yunus Ali selaku Ketua Kerukunan Keluarga Turatea Kecamatan Rappocini, harus angkat bicara melancarkan kritik dan kecamannya.

Kepada media ini, Senin (21/10/2024) malam, A. Muh. Yunus Ali menyampaikan, sebagai salah seorang tokoh masyarakat di Kecamatan Rappocini, dirinya perlu menyikapi tindakan sejumlah oknum Ketua RT dan Ketua RW di wilayah Kelurahan Banta-bantaeng yang ikut terlibat berpolitik praktis dengan turun langsung ke lapangan melakukan kampanye.

Baca Juga :  Bhabinkamtibmas Melayu Baru Hadiri Pelantikan dan Bimtek KPPS, Dukung Kelancaran Pilkada Serentak 2024

“Kampanye yang mereka lakukan bertujuan untuk memenangkan salah satu Pasangan Calon (Paslon) Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar periode 2024-2029, yakni bernomor urut 3. Saya punya bukti foto dan video lengkap terkait keterlibatan para Ketua RT-RW itu. Selain itu ada juga seorang anggota Laskar Pelangi yang menjadi motor penggeraknya,” ungkapnya.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dengan dasar bukti-bukti yang dimilikinya, A. Muh. Yunus Ali berharap kepada Pj Wali Kota dan Pj Sekda Makassar untuk mengambil tindakan tegas terhadap para oknum Ketua RT-RW yang tidak netral. Hal ini sesuai dengan penegasan Pj Sekda Makassar Irwan Adnan yang menyatakan setelah pelantikan dirinya, tidak ada lagi aparat pemerintah sampai tingkat RT-RW yang berpolitik praktis.

Baca Juga :  H-1 Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden Terpilih, Polres Pelabuhan Makassar Bersama TNI Patroli Skala Besar untuk Menjamin Keamanan

“Bahkan Irwan Adnan secara tegas mengeluarkan ancaman apabila ada aparat pemerintah mulai dari jajaran Pemkot Makassar hingga tingkat RT-RW yang melanggar, maka dirinya tidak akan segan-segan mengambil tindakan sesuai ketentuan yang berlaku,” tandas A. Muh. Yunus Ali sembari menambahkan bahwa inilah saatnya aturan ditegakkan.

 

(*)

Berita Terkait

Pasca Pilkada dan Nataru, Bhabinkamtibmas Pulau Barrang Caddi Dekatkan Diri dengan Warga
Dekat dengan Warga, Bhabinkamtibmas Kelurahan Totaka Aktif Sambang dan Bermusyawarah
Sejukkan Suasana Pascapilkada, Satbinmas Polres Pelabuhan Makassar Gencarkan Patroli Dialogis dan Imbauan Kamtibmas
Dipimpin Iptu Lenny Sefyanda, Polres Pelabuhan Makassar Gencar Sosialisasi Bahaya Narkoba”
Reses Komisi III DPR RI, Rudianto Lallo: Apresiasi dan Dukungan untuk Bhabinkamtibmas Polres Pelabuhan Makassar
Bhabinkamtibmas Pulau Barrang Caddi Tingkatkan Patroli Dialogis: Jaga Kamtibmas dan Antisipasi Cuaca Ekstrem
Warga Perantau Sakit Tak Berdaya, Polres Pelabuhan Makassar Hadir Uluran Tangan
Bhabinkamtibmas Melayu Baru Aktif Patroli di Tengah Banjir, Warga Diimbau Siaga Cuaca Ekstrem

Berita Terkait

Selasa, 24 Desember 2024 - 01:04 WIB

Pasca Pilkada dan Nataru, Bhabinkamtibmas Pulau Barrang Caddi Dekatkan Diri dengan Warga

Selasa, 24 Desember 2024 - 01:01 WIB

Dekat dengan Warga, Bhabinkamtibmas Kelurahan Totaka Aktif Sambang dan Bermusyawarah

Sabtu, 21 Desember 2024 - 13:16 WIB

Sejukkan Suasana Pascapilkada, Satbinmas Polres Pelabuhan Makassar Gencarkan Patroli Dialogis dan Imbauan Kamtibmas

Jumat, 20 Desember 2024 - 10:29 WIB

Reses Komisi III DPR RI, Rudianto Lallo: Apresiasi dan Dukungan untuk Bhabinkamtibmas Polres Pelabuhan Makassar

Selasa, 17 Desember 2024 - 17:31 WIB

Bhabinkamtibmas Pulau Barrang Caddi Tingkatkan Patroli Dialogis: Jaga Kamtibmas dan Antisipasi Cuaca Ekstrem

Selasa, 17 Desember 2024 - 17:23 WIB

Warga Perantau Sakit Tak Berdaya, Polres Pelabuhan Makassar Hadir Uluran Tangan

Senin, 16 Desember 2024 - 16:23 WIB

Bhabinkamtibmas Melayu Baru Aktif Patroli di Tengah Banjir, Warga Diimbau Siaga Cuaca Ekstrem

Senin, 16 Desember 2024 - 16:22 WIB

Satlantas Polres Pelabuhan Makassar Gelar Patroli di Tengah Banjir, Sampaikan Himbauan untuk Warga

Berita Terbaru